Bupati Sikka dan Lembata Tandatangan Kerjasama Percepatan Pembangunan Ekonomi.

Bupati Sikka dan Lembata Tandatangan Kerjasama Percepatan Pembangunan Ekonomi.

Bacaan Lainnya

MAUMERE – SIKKA. Pena-emas.com. Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo dan Bupati Lembata eliatser Yentji Sunur.,ST.,MT.,menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) di Gedung Sikka Convention centre (SCC) pada selasa(20/10/2020)

Maksud dan tujuan kesepakatan bersama adalah dalam rangka percepatan pelaksanaan pembangunan daerah sesuai RPJMD para pihak secara terpadu berdaya guna dan berhasil guna.

MOU yang ditanda tangani bersama berisikan, peningkatan akses pariwisata, ekonomi kreatif, perikanan, pendidikan, kesehatan, pertanian,dan peternakan dengan meliputi delapan bidang dalam ruang lingkup kesepakatan bersama ini diantaranya
1.Bidang Perdagangan
2.Bidang Ekonomi Kreatif
3.Bidang Pariwisata
4.Bidang Perikanan
5.Bidang Pendidikan
6.Bidang Kesehatan
7.Bidang Pertanian
8.Bidang Peternakan

Pembubuhan tanda tangan oleh Bupati kedua daerah tersebut juga disaksikan langsung sejumlah pimpinan forkompinda dan sekda Lembata beserta pimpinan OPD lainnya dan sejumlah pimpinan forkompinda kabupaten Sikka,ketua DPRD kabupaten Sikka, dan undangan yang hadir dalam acara tersebut.

Dalam point nota kesepakatan dimana pihak kesatu dan pihak kedua selanjutnya secara bersama-sama dalam kesepakatan bersama ini disebut para pihak dan secara sendiri- sendiri disebut pihak sesuai dengan kedudukan dan kewenangan masing-masing setuju dan sepakat untuk melaksanakan kesepakatan bersama tentang kerjasama percepatan pembangunan daerah dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat dengan berbagai ketentuan

Pantauan media, tepat di gedung SCC Kelurahan Kota Baru Kecamatan Alok kabupaten SIKKA Maumere Bupati Sunur dalam kesempatan baik ini memaparkan materi dalam konteks kerjasama yang akan di muat dalam nota kesepakatan MOU diantaranya mempresentasikan pariwisata dan mempromosikan destinasi wisata Lembata dalam dukungan pemerintah dan lembaga DPRD kabupaten Lembata sebagai leading sektor dan Prem over untuk melompat sejauh mungkin dan bisa mengajak kabupaten lain untuk bekerjasama dengan kabupaten SIKKA Maumere karena Maumere sebagai titik utama pergerakan ekonomi dan pintu untuk transportasi dalam berbagai sektor hal ini pun di benarkan oleh bupati SIKKA Maumere Robi idong pada kesempatan sambutan dan presentasi kepada undangan yang hadir (januar)

Tetap Terhubung Dengan Kami:

Pos terkait