Calon Bupati – Wakil Bupati, Pasangan Paulus – Apremoi Mengguncang Kandang Lawan
PENA-EMAS.COM. Kampanye terbatas pasangan Calon Bupati – Wakil Bupati Tagline Paket Ita Esa terlihat sangat signifikan dan mampu merobek dada pertahanan lawan.
Kehadiran Paulus – Apremoi di wilayah yang selama ini kental dengan alasan menjadi basis lawan terlihat runtuh, Kita lihat dampaknya telah merobek jantung pertahanan yang selama ini menjadi basis lawan.
Demikian tanggapan Ketua DPD Partai Perindo kabupaten Rote Ndao Arkhimes Molle,SH,MA terhadap kegiatan kampanye Paslon Paket Ita Esa Paulus Henuk,SH dan Apremoi Dudelusy Dethan sejak dimulainya kampamye perdana tanggal 4 – 6 Oktober 2024 di Kecamatan Rote Barat Daya dan Kecamatan Ndao Nuse
Kepada Wartawan Arkhimes Molle Sekretaris Umum Tim Pemenangan Paket Ita Esa saat dimintai tanggapannya setelah kegiatan Kampanye Paslon Paulus – Aprimoi di Pulau Nuse Minggu 6/10/2024. Ia mengatakan, Kita lihat dampaknya kehadiran dan kampanye Paslon Paket Ita Esa telah merobek jantung pertahanan yang selama ini menjadi basis lawan.
Kehadiran Paslon saat kampanye perdana di Tudameda Desa Oetefu Kecamatan Rote Barat Daya (RBD) hari ini Jumat (4/10/2024) itu dikandang Paket Lentera tiga periode. Paslon Paket Ita Esa disambut dengan arak arak ratusan kendaraan roda dua menuju lokasi kampanye kemudian di terima secara adat oleh Tokoh Adat Nusak Thi Jonas Mooy bersama warga setempat penuh suasana kekeluargaan.
Kita sama tahu bahwa karakter politik di Kabupaten Rote Ndao, khususnya Nusak Thi itu beda dengan wilayah lainnya. Sikap politik memihak pada calon dari wilayah itu sangat tinggi dan sulit calon lain bisa menembus tembok pertahanannya tetapi situasi kini amat jauh berbeda dengan kehadiran Paslon Paket Ita Esa.
Antusias warga untuk mendukung Paslon Paulus – Apremoi sangat signifikan bahkan dibawah terik panas matahari mereka setia hingga akhir dan sampai lupa waktu untuk menyadap lontar karena kampanye baru berakhir di saat sudah sore.
Selain itu tanpa segan –segan tokoh adat setempat menyatakan sikap tinggalkan Paslon bertagline Lentara yang sudah didukungnya selama tiga periode. Ia juga mengajak warga Rote Barat Daya jangan salah memilih, sebaiknya jatuhkan hak suara kepada Paket Ita Esa. Ungkap Joni Tode disambut teriakan warga Ita Esa menang, Meledak oleh warga pendukung Paket Ita esa. Jelas Mes Molle mengulangi ajakan Joni Tode kepada Warga RBD.
Selanjutnya menurut Arkhimes Molle, Kepastian pilihan ke Paslon Paulus – Apremoi oleh masyarakat setempat diyakinkan dengan orasinya Ketua Umum Tim Pemenangan Paket Ita Esa Drs Soudi Lian, M.Si. Pemimpinan Rote Ndao yang mampu melepaskan rakyat dari tekanan kemiskinan, kesenjangan social dan keterpurukan adalah pemimpin yang mampu membangun akses ke atas untuk memjemput anggaran dari pusat ke Rote Ndao.
“ Rote Ndao maju dan menikmati perubahan tidak bisa hanya dengan APBD tetapi pemimpin harus mampu bangun akses ke pusat dan membawah dana triliun rupiah untuk membangun daerah dan sejahterakan rakyat, hal ini ada pada Paulus Henuk paket Ita Esa menuju Perubahan “ Selama ini 20an tahun tidak pernah dilakukan oleh pemimpin sebelumnya. Tandasnya seputar soal materi orasi Soudi Lian
Kondisi seperti di Tudameda kecamatan Rote Barat Daya, tidak kalahnya dengan di Kecamatan Ndao Nuse. Kehadiran Paslon Paulus – Apremoi di Pulau Ndao kemudian di Pulau Nuse tidak diterima seperti tamu atau paslon Bupati – wakil Bupati tetapi seperti keluarga dan saudara.
Masyarakat di Ndao Nuse terlihat dengan jelas bagaimana harapan perubahan yang sedang mereka tunggu dari Paslon Paket Ita Esa dengan 9 Agenda Perubahan alias “ Mbule Sio “ bukan janji janji 15 Tahun.
“ Paslon datang tidak diterima seperti calon tapi seperti keluarga yang sedang dirindukan kehadirannya oleh sanak saudara “ Ujarnya. Faktanya masyarakat sudah menunggu dan memenuhi lokasi kampanye sebelum Paslon tiba jadi apa yang diposting di medsos oleh accunt paslu dan oknum yang tidak bertanggungjawab soal mobilisasi orang itu hoax. Itu tanda tanda sakit hati pihak yang kalah sebelum bertarung.
“ Anda tahu kan bagaimana ciri khas dan tindakan orang yang sudah tidak bisa mampu melangkah dalam pertarungan yang sehat, yang ada dari mereka adalah cemooh, sebar informasi hoax dan tidak pernah melihat hal yang benar pada orang lain sebagai pesain” Ujarnya pada Media.
Menjawab Pertanyaan seputar kekuatan dukungan basis Lawan dan keyakinan dukungan untuk Paket Ita Esa. Arkhimes Molle mengatakan, Kita sama tahu, Wilayah tersebut selalu di isukan menjadi basis lawan kita namun saya optimis kemenangan masih bisa diraih Paket Ita Esa di areal basis lawan.
Hal ini. Menurutnya. Tiga Periode dimenangkan oleh lawan tetapi kekuatan perolehan dukungan tidak menetap secara signifikan. Periode pertama suara dukungan 9 ribu lebih, kedua menurun menjadi 7 ribu lebih dan ketiga semakin menurun tinggal 5 ribu lebih. Kecendrungan menurun itu tinggi dan ini bisa terjadi semakin tajam menurun dari harapan. Tandasnya.